10 Film Horor Thriller Terbaik yang Bikin Tegang dan Deg-degan

Film horor thriller terbaik tidak terlalu sulit ditemukan. Selalu ada judul-judul baru yang siap membuatmu tegang, deg-degan sekaligus ketagihan mengikuti ceritanya. Premis yang ditawarkan film genre horror thriller pun sangat bervariasi, tetapi sensasinya tak pernah gagal membuatmu berdebar.

Dari sekian banyak film semacam itu di luaran sana, sepuluh judul dalam artikel ini mendapat rating cukup baik di situs imdb. Kesepuluhnya bisa menjadi referensi yang dapat membuat jantungmu ‘berolahraga’.  Apa sajakah film yang dimaksud? Yuk, simak ulasannya berikut ini!

Baca juga: 15 Film Horror Terbaru yang Wajib Ditonton di Tahun 2023

*Tabel ini bisa digeser ke samping
*Silakan klik judul film untuk info selengkapnya

Judul Film

Rating Bacaterus

Sinopsis & Review

1. Get Out

Get Out

Get Out (2017) merupakan pilihan terbaik untuk penyuka film ber-genre horor thriller yang butuh premis baru. Pasalnya peraih Best Original Screenplay di ajang Academy Awards 2018 ini membawa tema cukup sensitif tentang rasisme.

Chris Washinton, seorang pemuda kulit hitam, menjalin hubungan interracial dengan gadis kulit putih bernama Rose Armitage.

Suatu hari Rose mengajak Chris berkunjung ke rumahnya. Chris cukup khawatir mengenai perbedaan ras antara mereka, tetapi Rose berhasil meyakinkannya.

Kebetulan kedatangan Chris berbarengan dengan gelaran pesta yang rutin dilakukan oleh keluarga Rose. Keanehan mulai Chris rasakan dari orang-orang yang dia temui. Pemuda kulit hitam itu menjadi ‘hadiah’ yang dipertaruhkan. 

2. Saw

Saw

Adam Faulkner-Stanheight adalah seorang fotografer. Hari itu dia terkejut karena ketika terbangun dirinya sudah ada dalam posisi kaki dirantai.

Adam tidak sendirian karena di ruangan sebelah Dr. Lawrence Gordon yang merupakan ahli onkologi juga berada dalam posisi serupa. Di antara keduanya, terbujur sesosok mayat yang tampaknya bunuh diri karena memegang sebuah pistol.

Gordon mendapat perintah untuk membunuh Adam, jika tidak istri dan putrinya akan dibunuh. Adam kemudian menemukan dua buah gergaji.

Keduanya lantas menggunakan itu untuk melepaskan diri, tapi Gordon sadar bahwa gergaji itu bukan untuk memotong rantai yang mengikat kaki mereka, melainkan untuk memotong kaki mereka sendiri. 

3. The Others

The Others

Berlatarkan tahun 1945, ketika Perang Dunia yang melibatkan Inggris usai, seorang ibu bernama Grace tinggal bersama dua orang anaknya, sementara itu sang suami pergi berperang tetapi tak pernah kembali.

Dua anak Grace, Anna dan Nicholas mengidap kelainan photosensitive sehingga selalu membiarkan rumah dalam keadaan gelap.

Mereka tak bisa terpapar cahaya, kecuali dari cahaya sekecil lilin. Untuk bantu mengurus rumah tangga, Grace mempekerjakan tiga orang pegawai.

Keanehan mulai terjadi ketika Anne melihat seorang wanita tua dan anak lelaki yang mengaku bernama Victor. Pada Anne mereka mengaku sebagai pemilik rumah. Grace sendiri mulai mendengar suara langkah kaki yang misterius.

Baca Juga:

Beli voucher streaming Netflix, Disney+, Prime Video, Viu, dll murah di Blibli

4. The Conjuring

The Conjuring

Pasangan Roger dan Carolyn Perron baru saja membeli rumah baru yang terletak di pinggiran kota. Mereka bersiap memulai hidup baru bersama anak-anak, yaitu Andrea, Nancy, Christine, Cindy dan April. Kehidupan mereka di rumah baru tampak baik-baik saja hingga kemudian Andrea mencium bau aneh di kamarnya.

Keanehan lain terjadi kala Carolyn menemukan semua jam dinding di rumah berhenti di pukul 3:17 dini hari. Tubuhnya juga memar-memar secara misterius serta anjing mereka pun ditemukan tewas.

Tidak berselang lama, Christine merasa ditarik saat tidur dan dia melihat makhluk mengerikan datang mengganggu. Sosok menakutkan itu mengatakan akan membunuh Christine dan anggota keluarganya.

5. Rec

Rec

Film horor thriller terbaik berikutnya berjudul Rec (2007). Ia bercerita tentang seorang reporter wanita bernama Angela yang ditugaskan meliput kesibukan tim pemadam kebakaran.

Kebetulan hari itu tim kebakaran mendapat panggilan darurat untuk memadamkan api di sebuah apartemen. Salah satu penghuninya, wanita paruh baya bernama Izquierdo, dikabarkan histeris.

Sumber

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *